25 Juli 2012

Bros Kain Perca ^^

Ada kain bekas dirumah, ayo manfaatkan ^^

Bahan dan alat:
  • Kain yang sudah tidak terpakai 
  • Alat jahit
  • Gunting
  • Penggaris
  • Lem
  • Peniti bros
  • Kain Flanel
Cara membuat:
  • Ukur kain sepanjang 15 x 4 cm lalu gunting
  • Ukur kain ke dua sepanjang 20 x 6 cm lalu gunting
  • Lipat kain pertama sehingga berukuran 15 x 2 cm lalu jahit jelujur dan serut sehingga kain tersebut berbentuk bulat. Lakukan langkah yang sama pada kain ke 2
  • Lalu gunting kain flanel berbentuk bulat berdiameter 3 cm, hias dan kain flanel berberntuk persegi 2,5 x 2,5 cm
  • Setelah itu rekatkan dua ujung kain hasil serutan sehingga menjadi benar2 bulat
  • Rekatkan kain ke 1 ke kain ke 2 sehingga menempel dan kain flanel bulat diatas kain ke 1
  • Rekatkan pula kain flanel persegi di belakang agar dapat merekatkan peniti bros pada kain perca yang sudah dibentuk tersebut
Maaf jika langkah langkahnya sulit dimengerti, semoga bermanfaat ^^

Gantungan kunci Flanel ^^

Gantungan kunci lucu dari kain fanel ini tidak terlalu sulit dibuat. inilah cara caranya ^^

Alat dan bahan:

  • Kain flanel aneka warna
  • Gantungan kunci
  • Alat jahit
  • Lem
  • Gunting
  • Kertas karton
  • Pensil atau pulpen
Cara membuat:
  • Buat pola segitiga ukuran 4,5 x 4,5 x 4,5 dan cembungkan pinggir - pinggirnya
  • Buat juga pola segiempat ukuran 2,5 x 2,5 dan pola berbentuk x
  • Setelah digunting, cetak pola pada kain flanel 2 lembar untuk segitiga dan masing masing satu untuk pola segiempat dan x
  • Hias flanel segiempat dan satu lembar flanel segitiga dengan jahit jelujur
  • Setelah selesai, lem flanel segitiga yang lain sehingga menempel pada flanel segitiga yang telah dibuat
  • Lalu lem flanel segiempat dan flanel x sampai menyerupai gambar
  • Setelah itu pasang gantungan kuncinya ^^
Source: Aksesori flanel gaya, Yuka Aninda & Dian K Wardhani

Bros Flanel berbentuk love ^^

Aku membuat ini untuk dijual, dan syukur Alhamdulillah brosnya laku terjual :)

Alat dan bahan:

  • Kain flanel aneka warna
  • Peniti bros
  • Gunting
  • Kertas yang lumayan tebal (karton)
  • Pulpen atau pensil
  • Lem tembak
  • Alat jahit
Cara membuat:
  • Buat pola berbentuk "love" pada kertas karton dan 2 pola berbentuk bulat dengan ukuran berbeda seperti pada gambar
  • Setelah pola tersebut digunting, cetak bentuknya di kain flanel dengan menggunakan pulpen untuk pola love 2 buah dan yang bulat masing masing satu. gunting
  • Jahit pola love dengan teknik tusuk feston
  • Tempelkan flanel bulat di bagian depan bros dan peniti bros di bagian belakangnya menggunakan lem tembak
  • Bros "love" bisa segera dipakai ^^